SELAMAT DATANG DI SMP NEGERI 2 BALIGE

SELAMAT DATANG DI SMP NEGERI 2 BALIGE "ANDA BERHARAP PERUBAHAN MAKA BEKERJALAH TIDAK SAMA DENGAN KEMARIN"

Senin, 13 Juni 2011

KOMITE SEKOLAH PERLU PERTANGGUNGJAWABAN

Komite sekolah di seluruh lembaga pendidikan mulai tingkat dasar hingga menengah atas akan dievaluasi Pemerintahan Kabupaten Toba Samosir. Evaluasi ini, dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Pemerintahan Kabupaten Toba Samosir. Demikian menurut beberapa sumber baru-baru ini.
“Bukan saja kualitas pendidikan dan tenaga pendidik yang akan dievaluasi, namun juga komite sekolah pun ikut dievaluasi kinerjanya, kata dia.
Padahal menurutsumber tadi, komite sekolah harus memberikan laporan pertanggung jawaban,termasuk dalam masalah keuangan. Pertanggung jawaban ini menurutnya, bisa menjadi suatu contoh budaya transparansi dan akuntabel, seperti yang kerap digaungkan Pemerintahan Kabupaten Toba Samosir.
Bahkan sumber tadi menegaskan, Pemerintahan Kabupaten Toba Samosir akan menindaki komite sekolah yang tidak memberikan laporan pertanggung jawaban

Rabu, 01 Juni 2011

HAL-HAL YANG HARUS DIKETAHUI OLEH PEMIMPIN

 Satu-satunya keuntungan memiliki Kekuasaan adalah bahwa Anda dapat melakukan lebih banyak Kebaikan.  Sikap kita merupakan Mata Jiwa Kita. Sikap kita menentukan Perbuatan Kita. Perbuatan Kita menentukan Prestasi Kita.
Itulah pesan yang diberikan oleh penulis buku terlaris versi New York Times John C. Maxwell. Dalam buku ini, ia menawarkan intisari dari pekerjaannya untuk memotivasi dan memperkuat kemampuan kepemimpinan yang telah anda miliki. Pelajarilah cara untuk :

1. Mengikuti impian anda dan mengajak orang lain bersama anda,
2. Menghasilkan warisan yang bertahan lama.
3. Menumbuhkan kesetiaan pengikut Anda.
4. Menentukan identitas kepemimpinan Anda.
5. Menggunakan disiplin pribadi untuk mengembangkan karakter dan hasil anda.

Salah satu kunci menuju kepemimpinan yang berhasil adalah menerapkan konsep yang telah membuat pemimpin lainnya kuat.